Implementasi Kegiatan JUMBARGI (Jumat Berbagi) untuk Meningkatan Karakter Dermawan Siswa SDN Mrican 1 Kota Kediri

Authors

  • Khairila Indi Zahrani Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Alfi Laila Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Sisilia Kriska Putri Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Rahma Ayu Rimarsha Universitas Nusantara PGRI Kediri

DOI:

https://doi.org/10.53299/jppi.v6i1.3567

Keywords:

Pendidikan Karakter, Karakter Dermawan, Jumat Berbagi, Siswa Sekolah Dasar, Implementasi

Abstract

Karakter dermawan merupakan salah satu nilai penting dalam pendidikan karakter di sekolah dasar karena berperan dalam menumbuhkan empati, kepedulian sosial, dan perilaku prososial siswa sejak dini. Sekolah memiliki peran strategis sebagai lingkungan pembiasaan nilai-nilai tersebut melalui kegiatan nyata dan berkelanjutan. SDN Mrican 1 Kota Kediri mengembangkan program Jumat Berbagi (JUMBARGI) sebagai upaya membentuk kebiasaan berbagi dan meningkatkan kepekaan sosial peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan program JUMBARGI serta menganalisis pengaruhnya terhadap pembentukan karakter dermawan siswa sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Subjek penelitian terdiri atas 144 siswa SDN Mrican 1 Kota Kediri. Teknik pengumpulan data meliputi observasi pelaksanaan kegiatan, wawancara dengan guru dan siswa, serta dokumentasi program. Keabsahan data diperoleh melalui triangulasi sumber dan metode. Analisis data dilakukan melalui tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program JUMBARGI yang dilaksanakan secara rutin setiap Jumat mampu menumbuhkan nilai empati, kepedulian sosial, dan kebiasaan berbagi pada siswa. Siswa menunjukkan peningkatan perilaku prososial dalam kehidupan sehari-hari di sekolah. Peran guru sebagai pengarah, motivator, dan teladan menjadi faktor penting dalam keberhasilan pelaksanaan program. Berdasarkan temuan tersebut, dapat disimpulkan bahwa program JUMBARGI efektif dalam membentuk karakter dermawan siswa apabila dilaksanakan secara konsisten dengan dukungan seluruh warga sekolah. Program ini dapat dijadikan sebagai praktik baik dalam penguatan pendidikan karakter melalui kegiatan sosial yang kontekstual dan berkelanjutan di sekolah dasar.

References

Arfaiza, S. A., Susanti, R., Fitriani, W. N., Caturiasari, J., & Wahyudin, D. (2025). Keteladanan Guru Sebagai Sarana Penerapan Pendidikan Karakter Siswa. Jurnal Sinektik, 8(1), 24–31. https://doi.org/10.33061/js.v8i1.9182

Arif, M., Rahmayanti, J. D., & Rahmawati, F. D. (2021). Penanaman Karakter Peduli Sosial Pada Siswa Sekolah Dasar. QALAMUNA: Jurnal Pendidikan, Sosial, Dan Agama, 13(2), 289–308. https://doi.org/10.37680/qalamuna.v13i2.802

Arifiana, I. Y., Hanurawan, F., Hitipeuw, I., & Murwani, F. D. (2024). Iklim sekolah dan perilaku prososial siswa reguler di sekolah inklusif: Bagaimana peran identitas moral sebagai mediator? Persona:Jurnal Psikologi Indonesia, 13(1), 17–33. https://doi.org/10.30996/persona.v13i1.11281

Arvyanda, R., Fernandito, E., & Landung, P. (2023). Analisis Pengaruh Perbedaan Bahasa dalam Komunikasi Antarmahasiswa. JURNAL HARMONI NUSA BANGSA Sekolah Tinggi Pariwisata Ambarrukmo Yogyakarta, 1.

Daruhadi, G., & Sopiati, P. (2024). Pengumpulan Data Penelitian. Jurnal Cendekia Ilmiah, 3(5), 5423–5443. https://doi.org/10.56799/jceki.v3i5.5181

Eryuscindy, T. U., Laila, A., & Damariswara, R. (2023). Analisis Nilai Karakter pada Dongeng Mata Pelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan dan Kewirausahaan, 11(2), 653–671. https://doi.org/10.47668/pkwu.v11i2.641

Faiz, A., Kurniawaty, I., & Hadian, V. A. (2025). Peningkatan Nilai Prosocial Behaviour Melalui Model Pembelajaran Cognitive Moral Development: Studi pre-experimental design Pada Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Educatio, 11(1), 38–45. https://doi.org/10.31949/educatio.v11i1.11062

Fayruz, A., & Zaida, N. A. (2024). Implementasi Kegiatan Jumat Berbagi Dalam Menanamkan Akhlak Mulia Pada Anak Usia Dini. Ash-Shobiy: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini dan al-Qur’an, 03(02), 63–79.

Hidayati, A., & Pritasari, A. C. (2025). Pentingnya Peran Orang Tua Dalam Pembentukan Karakter Anak Sekolah Dasar. JPUS: Jurnal Pendidikan Untuk Semua, 9(2), 41–46. https://doi.org/10.26740/jpus.v9n2.p41-46

Ilham, M., Marzuki, M., Hardiyanti, W. E., & Yuliani, S. (2022). Kerjasama Sekolah Dan Orang Tua Dalam Pembentukan Karakter Siswa Di Sekolah Dasar. Pendas : Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 7(1), 107–118. https://doi.org/10.23969/jp.v7i1.5456

Ismanto, R., Nadziroh, N., & Pratomo, W. (2024). Implementasi Pendidikan Karakter Peduli Sosial Melalui Budaya Sekolah Pada Siswa Kelas II Sekolah Dasar. Sistem-Among : Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar, 4(2), 61–66. https://doi.org/10.56393/sistemamong.v4i2.2542

Laila, A., Mukmin, B. A., Permana, E. P., Imron, I. F., Saidah, K., Putri, K. E., Primasatya, N., Damariswara, R., Wiguna, F. A., & Angzalna, U. (2024). Penguatan Karakter melalui Penggalian Kearifan Lokal Kediri bagi Karang Taruna Desa Rejomulyo Kecamatan Pesantren Kota Kediri. Jurnal ABDINUS : Jurnal Pengabdian Nusantara, 8(2), 416–423. https://doi.org/10.29407/ja.v8i2.22319

Meita Sekar Sari, M. Z. (2019). Admin,+c-7-Jurnal+Muhammad+Zefri+Meita+Sari-rev. Jurnal Ekonomi. https://doi.org/10.37721/je.v21i3.608

Mukharomah, R., Lestari, P., & Hayati, N. R. (2023). Pembiasaan Kegiatan Infak Jumat Dalam Membentuk Karakter Religius di SD Negeri Wonosari Kabupaten Purworejo. ILUMINASI: Journal of Research in Education, 1(1), 89. https://doi.org/10.54168/iluminasi.v1i1.199

Noorhanah, N., & Gufron, A. (2025). Upaya Meningkatkan Karakter Peduli Sosial Siswa Melalui Program Jum’at Amal. TARLIM : JURNAL PENDIDIKAN AGAMA ISLAM, 8(1), 125–136. https://doi.org/10.32528/tarlim.v8i1.2971

Nuraeni, I., Novitasari, S., Arifin, M. H., & Rustini, T. (2022). Upaya Pembentukan Karakter Peduli Sosial Melalui Pembelajaran Ips Di Sekolah Dasar. ASANKA: Journal of Social Science And Education, 3(1). https://doi.org/10.21154/asanka.v3i1.3927

Paramita, N. M. N. W., Arnyana, I. B. P., & Suja, I. W. (2024). Menumbuhkan Karakter Siswa di Sekolah Dasar dengan Bermuatan Tri Hita Karana. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 7(12), 13926–13931. https://doi.org/10.54371/jiip.v7i12.6429

Prasetyo, S. A., & Hadi, H. (2019). Penanaman Nilai-Nilai Pendidikan Karakter Siswa Melalui Kegiatan Ekstrakulikuler Pramuka. Mimbar PGSD Undiksha, 7(2), 114–121.

Siti Romdona, Silvia Senja Junista, & Ahmad Gunawan. (2025). Teknik Pengumpulan Data: Observasi, Wawancara Dan Kuesioner. JISOSEPOL: Jurnal Ilmu Sosial Ekonomi dan Politik, 3(1), 39–47. https://doi.org/10.61787/taceee75

Suherman, & Basri, M. (2024). Eksplorasi Dampak Program Infaq Dan Shodaqah Terhadap Pengembangan Karakter Peduli Sosial Di Sekolah Dasar Islam Di Medan. AL-MUADDIB: Jurnal Kajian Ilmu Kependidikan, 6(3), 757–779. https://doi.org/10.46773/muaddib.v6i3.1333

Syamsudin, F., & Hadi, M. S. (2025). Pengaruh Pendidikan Karakter, Keterampilan Sosial, dan Lingkungan Keluarga terhadap Perilaku Prososial Siswa Sekolah Dasar. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 8(2), 1327–1332. https://doi.org/10.54371/jiip.v8i2.6869

Universitas Brawijaya, & Rofi’ie, A. H. (2017). Pendidikan Karakter Adalah Sebuah Keharusan. WASKITA: Jurnal Pendidikan Nilai Dan Pembangunan Karakter, 1(1), 113–128. https://doi.org/10.21776/ub.waskita.2017.001.01.7

Downloads

Published

2026-01-18